Pages - Menu

11/30/2013

BEBAS

Well..

I'm stuck.

Haha.



Setiap kali gue nulis pasti sering ngalamin yang namanya stagnan. Baik itu dalam nulis postingan di blog maupun nulis di berbagai media yang bisa gue tulis, semisal: meja, kursi, dinding, hingga bahkan gue pernah nulis di atas pasir! Betapa bodohnya gue, karena pasir pasti ketiup angin.

Nah, gue sempet searching for tentang tips-tips menulis yang dianggap penulisnya baik dan benar, juga tujuannya untuk mengurangi kebuntuan saat lo nulis. Satu yang terbaik yang gue pernah baca yaitu ini, tips menulis ala pelajar absurd

11/17/2013

Mencermati: Tulisan di Belakang Motor


Sebagai negara yang dikatakan sebagai negara berkembang--bahasa halusnya negara tertinggal--Indonesia masih sibuk berkutat dengan kemacetan, satu hal yang mungkin menjadi sebab utamanya adalah tingginya jumlah pengendara motor. Disamping itu, pasti selalu tersimpan banyak hikmah didalamnya. Termasuk saat macet, biasanya gue suka mencermati apa yang berada di bawah plat nomer tiap motor. Iya stiker-nya.

Mungkin udah banyak stiker-stiker motor yang pernah gue baca, dan mungkin karena saking banyaknya gue sendiri bisa meng-klasifikasi-kan jenisnya ke beberapa bagian. Let me!

11/06/2013

Memilih Menikmati

Genap lima bulan sudah menjalani hari sebagai murid SMA di tahun terakhir, terhitung sejak 6 hari yang lalu. Gak kerasa? Iyah. Ngerasa kalo waktu tiga tahun di SMA itu sangat sebentar adalah hal klasik yang sering dilontarkan. 

Aura gengsi dan kompetisi begitu sengat dirasa, begitu mudah di identifikasi. Rekayasa hasil hingga peng-agung-an atas nilai menjadi suatu yang lumrah. Kepekaan terhadap lingkungan sekitar semakin berkurang, rasa memiliki atas apa yang diusahakan bersama menjadi nihil. Bahkan terkesan menjadikan setiap harinya diburu waktu yang seolah tak pernah henti untuk menuntut.

Hingga mungkin, dalam beberapa bulan kedepan hal itulah yang nantinya bakal gue kenang. Berat memang, namun inilah fase dimana tiap individu berlomba-lomba meraih apa yang (mungkin) ia citakan. Meraih segala apa yang ia ambisikan. Memakan waktu demi jenjang berikutnya. Melawan rasa segan dalam hati, yang bisa jadi meronta untuk tidak ingin meninggalkan dengan cepat masa ini. Sampai waktunya tiba, saat dimana masa-masa jenuh seperti saat ini dirindukan. Enggan ditinggalkan.