Pages - Menu

5/11/2014

Berkumpul dan Menyusu Bersama

Pada dasarnya, sebagian besar masyarakat Indonesia (terutama kaum remaja) cenderung suka berkumpul. Berkumpul dengan teman sejawat, teman sekolah, teman sekolah yang sejawat, dan teman sejawat yang satu sekolah. Entah itu sekedar melepas penat, bercanda satu dengan lainnya, merencanakan hal untuk mengisi akhir pekan atau hanya sekedar menambah koleksi foto selfie.

Sekarang, telah menjadi hal yang lumrah bila melihat muda-mudi berkumpul riuh membicarakan sesuatu ngalor-ngidul menjurus meaningless untuk sekedar membunuh waktu. Mungkin, hal ini yang coba dimanfaatkan beberapa pengusaha di bidang kuliner hingga muncul bermacam-macam tempat yang di desain untuk itu. Salah satunya adalah Kalimilk.

Welcomin' healthy life~

5/05/2014

Nasib Fantastic Four Kemudian



Sumber: Google

Sebagai seorang yang diambang ketidakjelasan (baca: berada pada masa transisi SMA menuju perguruan tinggi), mungkin hal yang menjadi momok sebagian besar kami adalah sebuah pertanyaan menjurus, menjurus kepada bagaimana menyikapinya.

Contoh: Mau lanjut kuliah dimana?

Ini model pertanyaannya ngga jauh beda sama bertanya berapakah gaji yang diminta ketika wawancara kerja, apalagi setelah disodori offering letter. Agak susah disikapi, kan? Mau minta gaji dengan jumlah besar, tapi pengalaman kerja belum ada. Mau minta gaji kecil, tapi harga kebutuhan pokok pada dasarnya selalu mengalami kenaikan. Dilematis!

Gue juga belakangan mulai disesaki hal-hal yang membingungkan lain dalam memilih bermacam pilihan perguruan tinggi, baik swasta maupun negeri. Oleh karena atas dasar antisipasi, gue pun mencoba ikut tes di salah satu perguruan tinggi swasta di kota Yogyakarta. Ya, kemungkinan terburuk harus selalu ada dan disiapkan atasnya, kan?